Mobil Sahabat Petualang Daihatsu Terios - Sahabat sahabat sekalian pada umumnya sahabat-ku sekalian mengenal mobil SUV mengidentikan dengan Honda CRV, Nissan X-Trail, atau Toyota Fortuner VN Turbo, namun sahabat sesungguhnya telah hadir mobil SUV yang "dikecilkan" yang dipelopori oleh Toyota Rush dan Daihatsu Terios. Toyota dan Daihatsu meskipun merupakan satu kesatuan namun demikian dalam hal mengeluarkan produk mobil mereka terbilang rajin dan jeli, contohnya keduanya sama mengeluarkan produk SUV yg dikecilkan yaitu Toyota Rush dan Daihatsu Terios.
Daihatsu Terios adalah mobil produk keluaran dari PT Astra Daihatsu Motor, dipasarkan di Indonesia mulai tahun 2006. Sambutan masyarakat konsumen mobil Indonesia pada Daihatsu Terios cukup baik dan antusias ketika Mobil Sahabat Petualang ini pertama kali diperkenalkan kepada masyarakat. Daihatsu Terios menjadi pilihan masyarakat yang membutuhkan mobil berjenis compact SUV.
Daihatsu Terios dikatakan sebagai Mobil Sahabat Petualang oleh karena memiliki mesin yang tangguh, fleksibel dan memiliki kabin dan bagasi yang bisa dikatakan luas. Harga mobil ini bisa dibilang ekonomis serta kemudahan dalam mendapatkan spare part menjadi sebuah layanan purna jual yang luar biasa dari Daihatsu.
Sebagai Mobil Sahabat Petualang, Daihatsu Terios memang sanggup diaplikasikan dalam berbagai macam kegiatan. Selain itu Daihatsu Terios jenis SUV memiliki daya jelajah yang lebih dengan kebanyakan model SUV yang lain karena memiliki ground clearence yang tinggi dibanding dengan jensi SUV lainnya. Ground clearence yang terdapat dalam mobil Daihatsu Terios ini memang memudahkan untuk pengendaraan mobil ini pada jalan yang kurang rata atau bergelombang.
Baru-Baru ini tepatnya tanggal 10 Oktober 2012 Tim Daihatsu Terios yang berjumlah 10 (sepuluh) orang mengadakan perjalanan petualangan Terios 7-Wonderselama 14 hari. Blog Sahabat ini akan menulsikan kisah mereka. Tim petualang Terios 7-Wonders akan melibas keindahan alam pulau Sumatera dengan tiga unit Daihatsu Terios yaitu TX-AT (2 unit) dan Terios MT (1 unit) dan dengan rentang perjalanan sejauh tidak kurang dari 3.300km, tim Petualang Terios 7-Wonders akan menjelajah dan merangkum keindahan panorama wisata pulau Sumatera hingga titik Nol Kilometer di Sabang. Misi yang diemban ingin mengguggah mata dunia akan kekayaan alam Indonesia khususnya pulau Sumatera dimana sepanjang perjalanannya terdapat tujuh spot produsen kopi yang akan menjadi bagian dari eksplorasi kekayaan alam dan budaya Indonesia selama perjalanan mereka. Pulau Sumatera Indonesia merupakan penghasil utama kopi.
Tim Petualang 7 Wonder dengan menggunakan 3 Mobil Sahabat Petualang ini, dalam perjalanan pada tgl 14 oktober 2012 menuju kota Pagaralam dengan medan agak sedikit bergelombang. Sekitar 20 menit keluar dari kota Lahat jalanan mulai berkelok-kelok. Memasuki perbatasan kota Pagaralam, kelokan jalanannya disertai dengan tanjakan terjal. Walaupun penuh dengan penumpang dan barang bawaan, ternyata ketiga Terios yang terdiri dari 2 tipe matik dan 1 manual berhasil mengatasi tantangan jalanan ini.
Mobil Sahabat Petualang ini dalam menghadapi Jalanan Rusak seperti yang dialami Tim Petualangan 7 Wonder saat jalanan sepanjang Mandailing Natal - Tarutung kondisinya tak stabil. Sebagian mulus sebagian lagi rusak parah karena perbaikan jalan yang belum juga selesai. Bekas jembatan yang putus karena banjir bandang sudah diperbaiki. Kerusakan jalan ini membuat perjalanan agak terhambat. Jalanan tanah berbatu lagi-lagi menguji ketangguhan suspensi Terios. Jujur saja kami terkejut dengan ketangguhan suspensi Terios. Selama dalam perjalanan meskipun harus kami "hajar" di jalanan jelek ternyata suspensi Terios masih oke' Begitu kata mereka sebagai saksi mata perjalnan petualangan ini.
Dari kisah perjalanan Tim Petualang 7 Wonder selama 14 hari melakaukan perjalanan Trans Sumatera ini tidak salah jika Daihasu Terios dijuluki Mobil Sahabat Petualang.
Daihatsu Terios Mobil Sahabat Petualang