Taman Nasional Baluran Menggelar Event 2nd Annual Baluran-PLN Birding Competition, 2011

Taman Nasional Baluran menggelar event 2nd Annual Baluran-PLN Birding Competition, 2011. Event ini dilaksanakan pada tanggal 13-17 Juli 2011 (5 hari, 4 malam)
Event ini bertujuan Untuk mengembangkan konservasi kawasan melalui perlindungan kehidupan burung di alam yang kemudian diarahkan kepada pengembangan ekowisata berbasis pengamatan burung di alam (birdwatching).
Pendaftaran Rp. 250.000,-/tim, dibuka mulai 09 Mei-30 Juni 2011 (Kuota maksimal peserta 80 tim). Adapun Syarat dan Ketentuan sebagai berikut :
KRITERIA UMUM KOMPETISI:
  1. Lomba terbuka untuk umum.
  2. Peserta berkelompok yang terdiri dari 3 orang dengan kuota maksimal 80 kelompok (240 orang).
  3. Peserta lomba diizinkan membawa official pendamping, tetapi pada saat lomba official dilarang berada di seluruh lokasi pengamatan.
  4. Waktu kompetisi dilaksanakan pada tanggal 13-17 Juli 2011 (5 hari 4 malam)
  5. Peserta diwajibkan membawa tenda, binokuler, buku panduan lapangan, dan atau keperluan pribadi masing-masing.
  6. Peserta yang membawa kendaraan pribadi hanya diperbolehkan masuk sampai kompleks kantor Balai Taman Nasional Baluran. Dari kompleks kantor sampai ke lokasi lomba (Bekol) menggunakan kendaraan yang sudah disediakan oleh panitia.
  7. Pada tanggal 14-15 Juli 2011 tidak ada kendaraan yang masuk ke lokasi lomba tanpa seijin panitia.
Untuk lebih jelasnya Anda bisa menuju ke alamat situs di : http://balurannationalpark.web.id/event/bbc-2011/
JALUR KERETA-API MENUJU TAMAN NASIONAL BALURAN
Bagi anda yang bertempat tinggal di kota-kota sebelah barat kota Surabaya. Silahkan naik saja kereta jurusan Surabaya, setelah itu dari Surabaya anda akan naik kereta yang berangkat dari Stasiun Gubeng menuju Banyuwangi (Stasiun Pasar Turi tidak ada jadwal keberangkatan kereta menuju Banyuwangi):
Nama Kereta
Pukul
Harga

Berangkat
Datang

Mutiara Timur
23:30
05:17
EXA
Rp. 110.000
K2
Rp. 90.000
KM2
Rp. 90.000
Sri Tanjung
14:10
21:15

Rp. 19.500

Setelah tiba di stasiun Ketapang Banyuwangi silahkan naik angkot/ojek menuju stasiun Ketapang (± Rp. 3.500,00), dari terminal Ketapang silahkan naik bis (AKDP) jurusan Situbondo/Surabaya lalu bilang aja ke kondekturnya turun di Batangan (setelah kec. Wongsorejo) (± Rp. 5.000,00). Di situ anda akan turun pas di depan gerbang utama Taman Nasional Baluran. Info diperoleh dari http://www.kereta-api.com/
JALUR BUS MENUJU TAMAN NASIONAL BALURAN
http://balurannationalpark.web.id/wp-content/uploads/2011/05/peta-jalur-bis_resize.jpg

loading...